Sering Menulis Tegak Bersambung? Ternyata Banyak Manfaatnya untuk Otak, lo! #AkuBacaAkuTahu

By Tyas Wening, Jumat, 28 Juni 2019 | 15:00 WIB
Tulisan tegak bersambung (Pixabay)

Sedangkan saat membaca tulisan tegak bersambung, otak kanan ternyata berperan lebih besar dan menunjukkan lebih sedikit kesalahan dibandingkan saat membaca bukan huruf tegak bersambung.

Menulis Huruf Bersambung Membantu Menyimpan Lebih Banyak Informasi

Sebenarnya hampir sama seperti menulis menggunakan tangan pada umumnya, menulis tegak bersambung juga bisa membantu ktia menyimpan lebih banyak informasi dibandingkan mengetik, teman-teman.

Saat menulis dengan tangan, kita harus menulis secara cepat dan memilih informasi apa yang ingin kita tulis.

Nah, sebelum menuliskan di atas kertas, kita akan memproses informasi tadi hingga terpilih informasi penting apa yang ingin dituliskan.

Baca Juga: Selain Indonesia, Wilayah di 3 Negara Ini Juga Mengenal Bahasa Jawa! Di Mana Saja, ya?

Hal ini membuat otak kita lebih terlibat dibandingkan saat mengetik. Biasanya kita akan mengetik semua isi pembicaraan ketika menulis ulang dengan cara mengetik.

Bisa Meningkatkan Kontrol Sistem Motorik Halus

Menulis tegak bersambung ternyata bisa membantu teman-teman untu meningkatkan sistem motorik halus atau sistem yang berhubungan dengan gerakan halus.

Untuk bisa menghasilkan tulisan tegak bersambung yang rapi dan indah, kita butuh banyak latihan, nih, teman-teman.

Bahkan belajar menulis tegak bersambung digunakan sebagai latihan untuk orang-orang yang punya keterbatasan dalam menulis atau disgrafia, yang kadang disertai gangguan motorik halus.

Nah, dari membaca, kita jadi banyak tahu kalau menulis dengan tangan punya banyak manfaat untuk otak.

Yuk, banyak membaca agar semakin banyak informasi yang kita dapatkan!

#AkuBacaAkuTahu

#GridNetworkJuara

Teman-teman, tonton video ini juga, yuk!