Disebabkan Infeksi Bakteri
Radang gusi merupakan gangguan mulut dan gigi karena terjadi infeksi bakteri pada gusi.
Radang gusi bisa terjadi pada orang dewasa dan anak-anak. Penyebabnya pun beragam, lo.
Biasanya karena kebersihan mulut dan gigi yang kurang terjaga sehingga menyebabkan terjadinya gangguan kesehatan pada mulut, nih, teman-teman.
Contohnya saja, tidak rajin menggosok gigi sebelum tidur.
Baca Juga: Lebih Baik Mana, Sikat Gigi Sebelum atau Sesudah Sarapan? #AkuBacaAkuTahu
Makanan yang seharian dikonsumsi akan meninggalkan sisa makanan menumpuk pada gigi, kemudian mengalami pembusukan.
Sisa makanan yang telah busuk akan memicu tumbuhnya kuman dan bakteri di dalam mulut. Hiii… tidak mau kan gigi dan mulut kita dipenuhi kotoran.
Sisa makanan yang menumpuk dan menempel pada gigi akan berubah menjadi karang gigi atau plak.
Nah, karang gigi atau plak yang tidak segera dibersihkan akan memicu terjadinya radang gusi.
Selain itu, radang gusi juga bisa disebabkan karena kekurangan vitamin C.
Baca Juga: Kenapa Ada Orang yang Takut ke Dokter Gigi, ya? #AkuBacaAkuTahu