Ikut Lestarikan Bahasa Indonesia, Jurnalis Bobo.id Terpilih Sebagai Duta Bahasa Favorit Jawa Tengah

By Tyas Wening, Sabtu, 13 Juli 2019 | 17:57 WIB
Kak Cynthia Paramitha Trisnanda, jurnalis Bobo.id terpilih menjadi Duta Bahasa Favorit Jawa Tengah 2019 (Dok. Pribadi/Cynthia Paramitha Trisnanda)

Jurnalis Bobo.id Terpilih Sebagai Duta Bahasa Favorit Jawa Tengah

Karena saat ini banyak yang jarang menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar, pemerintah Indonesia melakukan sebuah langkah agar kita mencintai, peduli, dan melestarikan bahasa Indonesia, nih, teman-teman.

Acara yang diadakan oleh pemerintah, yaitu Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan melalui Bali Bahasa Jawa Tengah adalah dengan melangsungkan pemilihan Duta Bahasa.

Ini bertujuan untuk meningkatkan minat berbahasa Indonesia.

Pemilihan Duta Bahasa ini dilakukan di berbagai provinsi di Indonesia. Nantinya pemenang dari provinsi akan mengikuti pemilihan Duta Bahasa Nasional.

Nah, dalam rangka melestarikan bahasa Indonesia, salah satu jurnalis Bobo.id dari Grid Network Kompas Gramedia, yaitu Kak Cynthia Paramitha Trisnanda mengikuti pemilihan ini, lo!

Baca Juga: Ingin Tahu Budaya Betawi? Kunjungi Tempat Liburan di Jakarta Ini, yuk!

Kak Cynthia mengikuti pemilihan Duta Bahasa Jawa Tengah 2019 mewakili Kota Surakarta setelah melalui proses seleksi di tingkat Jawa Tengah.

Setelah lolos berbagai tahap seleksi yang diadakan oleh Duta Bahasa Jawa Tengah, Kak Cynthia berhasil melaju ke babak sepuluh besar, teman-teman.

Dari babak sepuluh besar, ternyata Kak Cynthia berhasil masuk ke babak selanjutnya, yaitu babak enam besar.

Nah, dari pemilihan enam besar peserta ini, Kak Cynthia berhasil terpilih menjadi juara favorit dan menyandang gelar Duta Bahasa Favorit Jawa Tengah, teman-teman. Wah, keren, ya?