Para Astronom Temukan Ploonet, Bulan yang Berubah Menjadi Planet

By Cirana Merisa, Minggu, 14 Juli 2019 | 14:30 WIB
Ilustrasi Jupiter dan bulan-bulannya. (Pixabay)

Bobo.id - Ada banyak benda langit yang melayang di alam semesta, seperti bintang, planet dengan satelit alaminya, asteroid, dan lain-lain.

Satelit alami Bumi adalah Bulan. Selain Bumi, beberapa planet tata surya juga memiliki satelit alami atau bulan.

Bulan dari planet-planet itu memiliki namanya masing-masing. Misalnya Phobos dan Deimos sebagai bulannya Mars.

Baca Juga: Besok Sudah Saatnya Masuk Sekolah tapi Malah Sakit, Apakah Normal?

Bulan akan mengelilingi planet induknya karena adanya gravitasi yang tarik-menarik antara bulan dengan planet itu.

Nah, baru-baru ini, sekelompok astronom dari Australia dan Kolombia memperkenalkan ploonet.

Apa itu ploonet? Apakah benda ini mirip planet ataukah justru berbeda? Yuk, kita cari tahu!

Baca Juga: Selain Kecap Manis dari Indonesia, Ini 6 Kecap dari Negara-Negara Asia