Berbeda dengan Bagian Tubuh Lainnya, Telapak Tangan dan Kaki Tidak Bisa Menghitam, lo!

By Tyas Wening, Minggu, 14 Juli 2019 | 19:00 WIB
Telapak tangan tidak bisa menghitam karena matahari (MaxPixel's contributors)

Kulit di bagian tubuh kita hanya memiliki empat lapisan saja, tapi berbeda dengan di bagian telapak tangan dan telapak kaki yang punya lima lapisan.

Satu lapisan kulit tambahan yang ada di telapak tangan dan telapak kaki disebut Stratum corneum. Ini berfungsi untuk melindungi jaringan kulit di bawahnya dari infeksi, dehidrasi, paparan bahan kimia, hingga tekanan.

Selain melindungi jaringan kulit di bawahnya, lapisan kulit Stratum corneum juga bertugas untuk menyerap atau menyebarkan sinar UV di area itu.

Baca Juga: Merupakan Tulang yang Penting, 3 Kelainan Ini Bisa Terjadi Pada Tulang Belakang

Nah, karena adanya lapisan tambahan yang menyebabkan kulit semakin menebal, maka membuat sinar UV sulit masuk menembus lapisan tadi.

Sianr UV yang sulit menembus masuk ke lapisan Stratum corneum ini menyebabkan kulit tidak berubah warna menjadi lebih gelap atau menghitam.

Hasilnya, kulit pada telapak tangan dan kaki kita hanya mengalami sedikit perubahan warna bahkan tidak berubah warna meskipun terpapar sinar matahari.

#GridNetworkJuara

Tonton video ini juga, yuk!