Di Desa Ini, Semua Perempuan Punya Rambut Panjang Seperti Rapunzel!

By Avisena Ashari, Rabu, 7 Agustus 2019 | 18:15 WIB
Perempuan Yao yang punya rambut panjang seperti Rapunzel di desa Huangluo, Tiongkok. (Arian Zwegers/Wikimedia Commons)

Bobo.id - Teman-teman pasti ingat karakter Rapunzel, bukan?

Dalam buku dongeng hingga film animasi Disney, Rapunzel digambarkan memiliki rambut yang lebat dan panjang.

Di sebuah desa di Tiongkok, para penduduk perempuannya memiliki rambut panjang seperti Rapunzel, lo!

Desa Rapunzel di Tiongkok

Kalau teman-teman punya rambut yang sangat panjang, mungkin panjang rambutmu sama dengan salah satu penduduk di desa Huangluo, nih!

Desa Huangluo terletak di Longsheng, Guilin, Guangxi, Tiongkok.

Desa Huangluo adalah tempat tinggal orang Yao di Tiongkok, teman-teman. Desa ini juga dikenal dengan sebutan ‘ Desa Rambut Terpanjang’.

Di sana, para perempuan Yao memiliki tradisi menumbuhkan rambutnya sampai sangat panjang, teman-teman.

Tradisi ini sudah berlangsung selama ribuan tahun lamanya, lo!

Tradisi Memanjangkan Rambut Ala Perempuan Yao

Sejak zaman dahulu, orang Yao mempercayai bahwa rambut panjang adalah simbol kecantikan, kemakmuran, dan umur panjang.

Bahkan, rambut panjang perempuan Yao dianggap suci, lo.

Baca Juga: Mi Tiongkok Paling Langka Ini Dibuat dengan Menaiki Bambu, lo!