Bunga Segar Dalam Rumah Ternyata Bisa Membantu Menyehatkan Tubuh, lo

By Sepdian Anindyajati, Jumat, 9 Agustus 2019 | 16:55 WIB
Meletakkan bunga di dalam ruangan rumah. (Pixabay)

Bunga Segar dalam Rumah bisa Membantu Tubuh Lebih Sehat

Complementary Therapies In Medicine melakukan penelitian pada orang-orang yang baru saja menjalani operasi.

Jadi, dalam penelitian tersebut dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok satu merupakan orang-orang yang baru saja menjalani operasi dan diletakkan bunga segar di kamarnya.

Sedangkan, kelompok kedua adalah orang-orang yang baru saja menjalani operasi tapi tidak diletakkan tanaman di dalam kamarnya.

Baca Juga: Kembang Kertas, Bunga Pertama yang Berhasil Mekar di Ruang Angkasa

Hasilnya kelompok yang memiliki bunga segar di kamarnya menunjukkan kemajuan pada kesehatannya, teman-teman.

Tekanan darahnya menurun, detak jantung lebih rendah, perasaan menjadi lebih positif, dan tingkat kepuasan yang lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok yang tidak diletakkan bunga di dalam kamarnya.

Nah, pada penelitian ini para peneliti menggunakan jenis bunga mawar untuk diuji.

Oleh karena itu, jika teman-teman sedang tidak sehat mungkin bisa dicoba untuk meletakkan bunga segar di dalam rumah atau bisa juga ditaruh di kamar.

Baca Juga: Ada Bunga Berbentuk Burung Kolibri, Cari Tahu Keunikan Burung Kolibri, yuk!