Musim Hujan Tahun Ini Terlambat Datang, Apa Penyebabnya, ya?

By Tyas Wening, Rabu, 21 Agustus 2019 | 14:30 WIB
Hujan (iStockphoto/Sasiistock)

5. MJO (Madden Julian Oscillation)

MJO atau Madden Julian Oscillation adalah gangguan atmosfer di atas garis khatulistiwa dengan skala besar yang bergerak dari barat Samudra Hindia hingga timur Samudra Pasifik.

Saat fase MJO aktif dan bergerak melewati bagian atas wilayah Indonesia, maka fenomena yang mengganggu adalah wilayah Indonesia akan menjadi basah atau bertambah basah.

Namun, keadaan sebaliknya terjadi setelah MJO melewati wilayah Indonesa dan bergerak menuju Laut Pasifik, maka yang terjadi adalah curah hujan akan berkurang.

Baca Juga: Kenapa Pemanasan Global saat ini Lebih Parah dari Sebelumnya? #AkuBacaAkuTahu

Curah hujan di Indonesia akan meningkat saat MJO melintas melewati wilayah Indonesia yang berlangsung singkat, sekitar tiga sampai empat hari.

Namun, saat MJO tidak berada di wilayah Indonesia, hal ini akan membuat curah hujan berkurang bahkan kering meskipun sedang dalam musim hujan.

Inilah sebabnya MJO disebut sebagai fenomena gangguan dalam periode musim yang membuat hujan datang terlambat.

#GridNetworkJuara

Lihat video ini juga, yuk!