Punya Bulu Gimbal, Ternyata Bulu Anjing Komondor Terbentuk Secara Alami

By Tyas Wening, Sabtu, 14 September 2019 | 14:30 WIB
Anjing komondor dewasa bulunya mulai menjadi gimbal (Wikipedia.org)

Bedanya dengan komondor, anjing puli terdiri dari beberapa warna, yaitu putih, hitam, atau cokelat.

Sedangkan anjing komondor hanya ada yang berwarna putih saja, teman-teman.

O iya, meskipun anjing komondor tidak memiliki bulu yang halus dan lembut seperti anjing lainnya, ternyata bulu gimbal komondor memiliki beberapa fungsi penting, teman-teman.

Bulu anjing komondor yang gimbal dan tebal bisa membantunya terlindung dari cuaca dingin.

Selain itu, bulu gimbalnya juga berguna untuk melindunginya dari serangan dan gigitan binatang buas seperti serigala atau beruang.

Baca Juga: Blue Marlin, Ikan Besar dan Cepat yang Hidup di Perairan Hangat

Hal ini penting, lo, karena anjing komondor bertugas menjaga hewan ternak seperti sapi atau domba.

Dengan bulunya yang tebal dan gerakannya yang cepat dan kuat, anjing komondor bisa menyerang hewan buas yang akan menyerang hewan ternak yang dijaganya.

#GridNetworkJuara

Tonton video ini juga, yuk!