3. Makan Terlalu Banyak Saat Makan Malam
Tahukah kamu? Tubuh kita rupanya bisa mentoleransi glukosa lebih baik saat pagi hari dibandingkan saat malam hari, lo.
Menurut penelitian, jam alami tubuh kita juga memengaruhi kadar gula darah.
Ternyata, makanan yang kita konsumsi di malam hari meningkatkan kadar gula darah lebih tinggi dibandingkan pagi hari.
Jadi, bukan hanya waktu makan dan makanan yang dikonsumsi, porsi makanan kita juga bisa memengaruhi kadar gula darah.
Peneliti menyebutkan kadar gula darah lebih cepat meningkat pada seseorang yang makan sarapan sedikit kalori dan makan malam dengan banyak kalori.
4. Jarang Bergerak
Aktivitas fisik seperti olahraga bisa membantu menjaga berat badan ideal, sekaligus menurunkan risiko stroke dan penyakit jantung.
Aktivitas fisik juga meningkatkan sensitivitas insulin dan membantu sel membersihkan zat gula glukoa dari darah untuk digunakan sebagai nergi.
Nah, kalau kita jarang bergerak dan sering bermalas-malasan, kadar gula darah bisa naik, teman-teman.
Selain olahraga dengan teratur, teman-teman sebaiknya tidak terlalu sering bermalas-malasan, ya!
Baca Juga: Bolehkah Minum Air Dingin Saat Sedang Berolahraga? #AkuBacaAkuTahu