Kemarin Langit di Jambi Berwarna Merah di Siang Hari, Apa Sebabnya?

By Avisena Ashari, Minggu, 22 September 2019 | 14:54 WIB
Langit berubah warna merah di Jambi (Akun Facebook Qha Caslley via Kompas.com)

Di wilayah Jambi Kota, langit tidak sampai berwarna merah, namun kabut asap juga memengaruhi warna langit yang menguning.

Menurut Plt Kepala Pusat Data dan Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Bapak Agus Wibowo Soetarno, warna merah di langit itu terjadi karena pergerakan kabut asap dari titik api.

Titik api nya sendiri berasal dari bagian selatan provinsi Riau, teman-teman.

Pernah Terjadi di Tiongkok

Oh iya, di Tiongkok, langit yang memerah ini juga pernah terjadi pada 2015, teman-teman. Saat itu di Tiongkok langit berubah jadi wara merah muda.

Ini disebabkan oleh pembiasan cahaya Matahari yang terbenam oleh partikel kabut asap yang parah pada tahun itu.

Peneliti juga pernah mengungkapkan bahwa langit yang semakin merah saat matahari terbenam sebenarnya menunjukkan semakin banyak polusi udara yang artinya kualitas udara menurun.

Fenomena Hamburan Rayleigh

Kompas.com juga mewawancarai astronom amatir Indonesia, Bapak Marufin Sudibyo.

Menurut Bapak Marufin, langit yang memerah di Jambi ini kemungkinan adalah fenomena Hamburan Rayleigh.

Baca Juga: Hujan Buatan Bisa Atasi Kabut Asap di Riau, Bagaimana Caranya?