Ada Tugas Sekolah Membuat Puisi? Ikuti Tips Menulis Puisi Ini, yuk!

By Avisena Ashari, Senin, 23 September 2019 | 09:42 WIB
Menulis puisi (Pxhere)

Bobo.id – Ibu atau bapak guru memberi tugas sekolah membuat puisi? Wah, puisi tema apa yang ingin kamu buat, nih?

Dalam pelajaran bahasa Indonesia, bahasa Inggris, atau bahasa daerah, biasanya memang ada tugas sekolah membuat puisi.

Jika kamu bingung mengerjakan tugas sekolah membuat puisi, tenang saja, teman-teman. Ada tips menulis puisi untukmu!

Simak hal apa saja yang sebaiknya kita perhatikan saat membuat puisi, yuk!

Latihan Menulis

Sebelum membuat puisi, kamu bisa berlatih menulis apa saja terlebih dahulu.

Kita bisa mulai menulis tentang hal apa saja yang ada di sekitar kita, teman-teman.

Supaya ide mudah diingat, kamu bisa membawa buku catatan kecil yang bisa ditaruh di saku atau tas sekolahmu.

Kemudian, kamu bisa memulai menulis tentang hal-hal yang kamu temui di buku itu.

Saat latihan menulis, coba carilah kosakata berbeda yang memiliki mana yang sama. Ini bisa menambah keberagaman kosakata dalam puisi mu nanti, teman-teman.

Memilih Tema

Nah, kemudian kamu bisa memilih salah satu dari beberapa hal yang menarik yang kamu tulis, teman-teman. Misalnya tentang hewan kesayangan, bunga di jalanan yang kamu lihat, sahabat pena, atau bekal sekolah yang dibuat orang tua untukmu.

Baca Juga: Sering Menunda Kerjakan Tugas? Lakukan Tips Ini untuk Mengatasinya