Rupanya Kimchi Korea Ada Banyak Macamnya, lo! Pernah Coba yang Mana?

By Avisena Ashari, Senin, 23 September 2019 | 17:00 WIB
Kimchi yang umum ditemui di luar Korea (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Apa teman-teman pernah mencoba kimchi, makanan khas Korea?

Jika mendengar kimchi, kebanyakan dari kita akan membayangkan makanan fermentasi berwarna merah yang terbuat dari sawi.

Tapi sebenarnya ada macam-macam kimchi asal Korea, lo! Bahkan, ada sekitar 200 jenis kimchi yang berbeda, lo, teman-teman.

Cari tahu beberapa jenis kimchi ini, yuk!Gat Kimchi dan Baechu Kimchi

Gat kimchi dari sawi hijau (맛집마차/Wikimedia Commons)

Gat kimchi sebenarnya hampir sama dengan baechu kimchi. Keduanya sama-sama terbuat dari sayuran sawi.

Hanya saja, yang membedakan dari keduanya adalah warna dari sayuran yang ada di dalamnya.

Gat kimchi memakai sawi hijau, sementara bahan baechu kimchi adalah sawi putih.

Gat kimchi banyak dibuat di Korea Selatan dan paling populer di Provinsi Cholla.

Sedangkan baechu kimchi, lebih banyak dikenal di luar korea selatan dan paling sering dibuat dalam tradisi gimjang (membuat kimchi secara massal).

Baca Juga: Wagashi, Camilan Khas Jepang yang Dibuat dengan Cantik dan Teliti

Baechu kimchi dari sawi putih (blue.tofu/Wikimedia Commons)