Sering Naik Kereta? Cari Tahu Sejarah Kereta Api Indonesia, yuk!

By Avisena Ashari, Rabu, 25 September 2019 | 13:45 WIB
Salah satu stasiun dan jalur kereta di Indonesia pada masa pendudukan Belanda (KITLV via PT KAI)

Masa Pendudukan Jepang

Saat Jepang menguasai Indonesia, perkeretapian Indonesia diambil alih Jepang dan namanya diubah menjadi Riyuku Sokyuku atau Dinas Kereta Api.

Ketika itu, pengoperasian kereta api diutamakan untuk kepentingan perang, teman-teman.

Pembangunan jalur kereta api pada masa pendudukan Jepang ini adalah Saketi-Bayah di Banten dan  Muaro-Pekanbaru di Sumatera.

Saat itu, rakyat Indonesia bekerja membangun rel kereta api dengan sistem kerja paksa atau romusha. Selain bekerja membangun jalur kereta, para pekerja paksa ini diberi pelatihab manajemen perkeretaapian dan militer.

Nah, setelah Indonesia memproklamasikan kemerdekaan, perusahaan kereta api Indonesia beberapa kali berganti nama. Sejak tahun 2011, kita mengenalnya sebagai PT Kereta Api (Persero).

Baca Juga: Tidak Menyentuh Rel, Bagaimana Cara Kerja Kereta Api Maglev?

#GridNetworkJuara

Yuk, lihat video ini juga!