Ketika Keluar dari Sarangnya, Tawon Terbang Mundur, Apa Sebabnya, ya?

By Tyas Wening, Jumat, 11 Oktober 2019 | 12:00 WIB
Tawon (Pixabay)

Tawon Pasir Terbang Mundur dalam Pola yang Teratur

Penelitian mengenai tawon pasir yang terbang mundur ini dilakukan dengan menggunakan kamera berkecepatan tinggi, teman-teman.

Peneliti kemudian menggabungkan fakta bahwa tawon memiliki mata majemuk untuk melihat sekitarnya dalam pengelihatan yang kurang baik dengan pengelihatannya yang menghasilkan gambar yang lebar atau panorama.

Nah, dari dua hal itu, peneliti menggabungkannya dengan informasi jalur yang dilalui tawon untuk mengetahui apa yang dilihat tawon saat terbang mundur.

Hasilnya, ternyata tawon terbang dalam pola zig-zag dan sangat teratur di sekitar sarangnya, lo.

Baca Juga: Bukan Hanya Feromon, Senyawa Ini Juga Bantu Semut Berkomunikasi

Tawon pasir akan terbang secara perlahan-lahan semakin tinggi dan semakin jauh dari sarangnya.

Perkiraan peneliti adalah selama penerbangannya, tawon akan menghasilkan pandangan yang berurutan untuk memutuskan arah mana yang dipilihnya saat kembali ke sarang.

Ternyata perkiraan para peneliti benar, teman-teman, bahkan peneliti berhasil memprediksi gerakan tawon saat kembali ke sarangnya, lo.

#GridNetworkJuara

Lihat video ini juga, yuk!