Bobo.id - Tawon dan lebah, banyak yang mengira kalau kedua hewan ini merupakan jenis yang sama, nih, teman-teman.
Hal yang menyebabkan banyak orang mengira tawon dan lebah adalah hewan yang sama adalah karena keduanya sama-sama mempunyai sengatan yang menyakitkan.
Padahal tawon dan lebah merupakan dua hewan yang berbeda, teman-teman.
Nah, agar tidak keliru membedakan lebah dengan tawon, kita cari tahu apa saja perbedaan kedua hewan ini, yuk!
Baca Juga: Sengatan Lebah Terasa Sakit, Bagaimana Merawat Kulit yang Disengat?
Tawon dan Lebah Punya Bentuk Tubuh yang Berbeda
Pertama, kita lihat perbedaan kedua hewan yang termasuk dalam keluarga serangga Hymnoptera ini dari bentuk tubuhnya, yuk.
Perbedaan terletak di bagian perut dan dada, yaitu tawon memiliki bentuk dada dan perut yang berbentuk silinder.
Sedangkan tawon memiliki bentuk dada serta perut yang lebih bulat, nih, teman-teman.
Dua bentuk yang berbeda ini punya manfaatnya masing-masing, lo, yaitu dengan bentuk tubuh yang lebih bulat dan berbulu.
Ini membuat lebah mampu mengumpulkan serbuk sari saat mereka sedang mengisap sari bunga.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR