5 Kesalahan saat Mandi yang Jarang Disadari, Pernah Melakukannya?

By Cirana Merisa, Rabu, 6 November 2019 | 20:25 WIB
Ilustrasi selesai mandi (Majalah Bobo/Ode)

1. Mandi Terlalu Cepat atau Terlalu Lama

Kita disarankan untuk mandi dalam durasi yang secukupnya, yaitu sekitar sepuluh menit.

Mandi terlalu cepat bisa membuat tubuh kita mungkin belum sepenuhnya bersih, terutama saat mandi sore.

Sebaliknya, mandi terlalu lama juga tidak baik untuk kita karena bisa membuat tingkat kelembapan kulit jadi menurun.

Baca Juga: Ketika Mandi, Justru Banyak Ide yang Muncul, Bagaimana Penjelasannya, ya? #AkuBacaAkuTahu

2. Jarang Mengganti Spons Mandi

Beberapa orang ada yang lebih suka mandi dengan menggunakan spons mandi supaya sabun lebih cepat berbusa.

Namun ingat, kita harus mengganti spons mandi secara rutin, setidaknya sebulan sekali, teman-teman.

Jarang mengganti spons mandi justru bisa membuat spons itu menjadi sarang bakteri dan kuman.

Baca Juga: Digunakan untuk Menemani Mandi, Cari Tahu Sejarah Bebek Karet, yuk!

3. Mandi dengan Air Panas

Air panas memang memiliki efek menenangkan untuk kita, terutama saat kita merasa lelah dan pegal.