Ternyata 3 Makanan dan Minuman Ini Bisa Bikin Suasana Hati Jadi Buruk

By Cirana Merisa, Senin, 18 November 2019 | 19:15 WIB
Kue Manis (pixabay/Daria-Yakovleva)

1. Makanan dan Minuman Manis

Siapa yang suka mengonsumsi makanan dan minuman manis? Rasa manis memang biasanya disukai oleh banyak orang.

Makanan dan minuman manis bisa jadi dibuat dengan menggunakan pemanis alami.

Namun, makanan dan minuman dalam kemasan sebagian besar dibuat dengan menggunakan pemanis buatan.

Baca Juga: Suasana Hati Sedang Buruk? Coba Mandi dengan Air Hangat, yuk!

Mengonsumsi makanan dan minuman yang mengandung terlalu banyak pemanis buatan bisa membuat suasana hati kita buruk, lo.

Kita jadi mudah cemas, cepat marah, bahkan juga depresi. Itu karena terlalu banyak mengonsumsi gula bisa mengurangi kemampuan tubuh untuk melawan stres.

Selain itu, pemanis buatan juga sering kali dihubungkan dengan munculnya sakit kepala, pusing, dan migrain.

2. Sirup Agave

Sirup agave merupakan pemanis yang berasal dari spesies tumbuhan agave.

Baca Juga: Perbaiki Suasana Hati Hingga Atasi Sulit Tidur, Ini 6 Manfaat Berenang