Yuk, Konsumsi Makanan dan Minuman Ini untuk Mengurangi Bau Mulut!

By Tyas Wening, Sabtu, 7 Desember 2019 | 16:00 WIB
Beberapa makanan dan minuman bisa menghilangkan bau mulut (MaxPixel's contributors)

Yoghurt Tanpa Gula dan Keju

Yoghurt dan keju adalah makanan yang tepat untuk mengurangi bahkan menghilangkan bau mulut.

Seorang ahli kesehatan gigi dari Kanada, Julie Linzel menyatakan bahwa mengonsumsi yoghurt tanpa gula bisa mengurangi bau mulut.

Hasil ini didapatkan dari sebuah penelitian di Jepang yang meneliti peserta penelitian yang mengonsumsi yoghurt dua kali sehari.

Yoghurt tanpa gula bisa mengurangi bau mulut karena zat bernama hidrogen sulfida, yaitu senyawa yang menyebabkan bau mulut, akan berkurang setelah mengonsumsi yoghurt.

Mengonsumsi keju juga bisa mengurangi bau mulut karena keju bisa membantu menetralkan beberaja jenis asam makanan yang ada di gigi dan membuat mulut jadi berbau.

Baca Juga: Kulit Gatal-Gatal Saat Udara Dingin? Bisa Jadi Kamu Alergi Dingin

Makanan Tinggi Vitamin C

Mengonsumsi makanan yang tinggi akan kandungan vitamin C juga bisa menjadi cara untuk mengurangi bau mulut.

Tahukah teman-teman? Vitamin C adalah zat yang tidak disukai oleh bakteri yang menyebabkan bau mulut.

Buah maupun sayur yang kaya akan vitamin C akan lebih efektif menghilangkan bakteri di mulut saat dikonsumsi dalam keadaan mentah.

Sebab saat masih mentah, tekstur makanan masih renyah ketika dikonsumsi yang bisa menyebabkan pengikisan sisa-sisa makanan yang menempel di gigi.

#GridNetworkJuara

Yuk, tonton video ini juga!