Selain Sistem Sonar, Bagaimana Ikan Berkomunikasi? #AkuBacaAkuTahu

By Tyas Wening, Sabtu, 11 Januari 2020 | 17:21 WIB
Bagaimana ikan berkomunikasi satu sama lain? (pixabay)

Bobo.id - Lumba-lumba dan paus terkenal dengan suaranya yang bisa terdengar hingga jarak yang jauh.

Suara yang mereka hasilkan ini disebut sebagai sistem sonar dan punya berbagai fungsi.

Fungsi utama dari sistem sonar adalah untuk berkomunikasi dengan paus atau lumba-lumba lainnya.

Namun sistem sonar juga mereka gunakan untuk mencari makan, yang akan terdengar seperti suaran nyanyian.

O iya, suara yang dihasilkan oleh dua mamalia ini ternyata menjadi jenis suara terbesar yang dihasilkan oleh hewan.

Kalau paus dan lumba-lumba punya sistem komunikasi yang unik dan bahkan menjadi suara hewan yang terkeras, namun bagaimana dengan ikan maupun hewan laut lainnya, ya?

Baca Juga: Ikan Hidup di dalam Air, Apakah Mereka Juga Buang Air Kecil? #AkuBacaAkuTahu