Bobo.id - Semakin banyak kita minum atau mengonsumsi cairan, maka tubuh juga akan jadi lebih sering buang air kecil, yang disebut juga pipis.
Pipis berguna untuk membuang sisa-sisa penyaringan limbah dari ginjal yang dilakukan saat kita minum, terutama air putih.
Inilah sebabnya kita harus pipis, karena air pipis berisi zat-zat limbah di tubuh.
Tidak hanya manusia saja, lo, yang buang air kecil atau pipis, tapi juga hewan.
Kamu pasti pernah melihat kucing atau anjing peliharaan buang air kecil yang biasanya juga bertujuan untuk menandakan daerah kekuasannya.
Namun, bagaimana dengan hewan yang hidup di air, seperti ikan atau mamalia laut, ya?
Apakah mereka juga pipis untuk mengeluarkan limbah dalam tubuh yang disaring oleh ginjal?
Baca Juga: Manusia Suka Kentut, Apakah Ikan Juga Kentut? #AkuBacaAkuTahu
Source | : | The Conversation,Science ABC,marinesciencetoday.com,askdruniverse.wsu.edu |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR