Manusia Tertua di Dunia Berasal dari Jepang, Ternyata Ini Rahasia Umur Panjang Penduduk Jepang

By Tyas Wening, Kamis, 23 Januari 2020 | 16:30 WIB
Menu sarapan orang Jepang (wikimedia/Joi Ito)

2. Banyak Bergerak dan Beraktivitas di Luar Ruangan

Meskipun Jepang adalah negara maju yang dipenuhi banyak gedung tinggi, tapi hal ini tidak mengurangi minat penduduknya untuk beraktivitas di luar ruangan.

Jepang tetap punya banyak ruang terbuka, alam yang hijau, dan hutan yang luas.

Apakah kamu pernah dengar tentang terapi hutan? Jepang menjadi pencetus terapi hutan, yaitu mendorong penduduknya utnuk lebih banyak berjalan-jalan di hutan dan area hijau lainnya.

Beraktivitas di luar ruangan bisa membuat tubuh mendapatkan lebih banyak vitamin D yang penting untuk mengurangi risiko kanker dan kelainan autoimun.

Baca Juga: Di Kota Ini Tidak Ada Orang Gemuk Karena Rutin Minum Teh, Kok Bisa?

3. Minum Teh

Selain konsumsi makanan laut atau seafood yang tinggi, Jepang juga terkenal dengan budaya minum teh yang dimilikinya.

Meskipun kelihatannya sederhana, tapi kebiasaan minum teh, terutama teh hijau atau ocha punya peran penting dalam umur panjang penduduk Jepang.

Teh hijau punya kandungan antioksidan yang bagus untuk kulit dan tubuh, nih, teman-teman.

Selain itu, minum teh hjau juga bisa mengurangi risko kanker dan penyakit jantung yang merupakan penyakit penyebab kematian tertinggi di dunia.

Apakah kamu tertarik untuk mengikuti rahasia umur panjang warga Jepang?

Tonton video ini juga, yuk!