Saat kembali ke Amerika Serikat, Kobe bermain basket di sekolahnya. Kala itu, Kobe juga mendapatkan banyak penghargaan nasional di bidang basket.
Akhirnya, Kobe memutuskan untuk serius menjadi pemain basket profesional setelah lulus dari SMA.
Pertama kali Kobe bermain di NBA adalah saat beliau berusia 18 tahun.
Sejak itu, Kobe Bryant menjadi salah satu pemain terbaik di NBA, dan membawa timnya memenangkan beberapa musim NBA, teman-teman.
Beliau bermain untuk tim Los Angeles Lakers selama 20 tahun sampai permainan terakhirnya tahun 2016.
Bukan hanya bermain untuk NBA, Kobe Bryant juga termasuk tim basket nasional Amerika Serikat yang memenangkan medali emas di Olimpiade Beijing 2008 dan Olimpiade London 2012.
Baca Juga: Sejak Kapan Atlet Bergantian Membawa Obor Saat Olimpiade? #AkuBacaAkuTahu
Julukan “The Black Mamba”
Kobe Bryant memiliki julukan “The Black Mamba”, teman-teman. Mirip seperti jenis ular, ya?
Ternyata, Kobe memilih nama itu untuk membuat alter-ego atau sisi lain dirinya saat sedang bermain basket.
Nama itu memiliki arti khusus yang penting bagi Kobe, lo.