Bobo.id – Semua teman-teman Bobo pasti rajin menyikat gigi, kan?
Menyikat gigi bukan hanya berfungsi membersihkan kotoran dan sisa makanan di gigi, namun juga membuat nafas segar dan menjaga kesehatan mulut.
Tapi pernahkah teman-teman mengalami saat di mana kamu sudah menyikat gigi, namun mulut tetap bau?
Penyebab mulut kita berbau tidak sedap ada banyak sekali, nih, teman-teman.
Yuk, periksa lagi apakah kamu melakukan beberapa hal yang menyebabkan mulut bau meskipun sudah sikat gigi!
Cara Menyikat Gigi yang Kurang Tepat
Jangan buru-buru saat menyikat gigi, teman-teman.
Menyikat gigi sebaiknya dilakukan setidaknya selama dua menit dan menjangkau seluruh bagian gigi atas dan bawah, serta bagian luar dan dalam gigi.
Jangan lupa juga untuk menyikat sampai ke sela-sela gigi, juga gusi dan lidahmu.
Ini karena sisa makanan juga bisa ada di gusi dan lidah kita.
Jika kita menyikat gigi dengan cara yang keliru, bisa jadi plak dan bakteri masih menumpuk di gigi atau di antara gigi. Ini bisa menjadi penyebab nafas jadi berbau, teman-teman.
Baca Juga: Bukan Hanya Gigi, Sikat Gigi Juga Harus Dibersihkan dengan Baik, lo!