Pop-up Book, Salah Satu Jenis Buku yang Bisa Digunakan untuk Mendongeng #MendongenguntukCerdas

By Cirana Merisa, Jumat, 14 Februari 2020 | 19:53 WIB
Pop-up book (Creative Commons/BuhaM)

Bobo.id - Apakah teman-teman sudah pernah melihat buku berjenis pop-up?

Pop-up book merupakan buku yang bisa menampilkan gambar tiga dimensi saat kita membuka halamannya.

Gambar yang muncul ini terlihat lebih nyata karena muncul di tengah-tengah buku dibandingkan dengan buku biasa.

Baca Juga: Cara Asyik Membaca Dongeng, Bisa dari Buku Fisik dan Buku Elektronik #MendongenguntukCerdas

Pop-up book termasuk jenis buku yang digemari karena bisa membuat pembacanya membayangkan bentuk benda dengan lebih jelas.

Buku jenis ini juga sering kali digunakan oleh orang tua untuk mendongeng karena bentuknya yang menarik. Kita juga bisa mendongeng dengan pop-up book, lo.

Namun, sebelum itu, kita cari tahu dulu sejarah buku jenis ini dan buku-buku apa lagi yang digunakan untuk mendongeng, yuk!