Bobo.id - Apakah teman-teman pernah menonton pertunjukan wayang? Wayang merupakan seni pertunjukan khas Indonesia.
Pertunjukan ini sangat populer di Pulau Jawa dan Bali. Namun, wayang juga kadang ditampilkan di Sumatra.
Pertunjukan wayang itu termasuk salah satu kegiatan mendongeng, bahkan sudah dilakukan sejak zaman dulu.
Yuk, kita cari tahu fakta-fakta seru dari wayang!
Baca Juga: Yuk, Tingkatkan Kemampuan Berbahasa dengan Dongeng! #MendongenguntukCerdas
1. Jadi Warisan Dunia yang Ditetapkan UNESCO
Pada 7 November 2003 lalu, wayang resmi ditetapkan sebagai warisan dunia oleh UNESCO, lo. Keren, kan!
UNESCO menetapkan wayang sebagai warisan mahakarya dunia yang tidak ternilai dalam seni bertutur atau Masterpiece of Oral and Intagible Heritage of Humanity.
Contoh Bentuk Kesenian Tradisional di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR