Bobo.id - Sejak awal tahun 2020, banyak pemberitaan mengenai menyebarnya virus corona atau coronavirus.
Penyebaran virus ini diduga berasal dari hewan liar, yaitu kelelawar yang kemudian menulari hewan lainnya dan disantap oleh manusia.
Penyakit coronavirus awalnya terdeteksi di Wuhan, salah satu kota yang ada di Tiongkok.
Meningkatnya pasien coronavirus di Wuhan menyebabkan coronavirus menjadi epidemi di sana.
Baca Juga: Tips dan Trik Menggunakan Gambar untuk Mendongeng agar Lebih Seru #MendongenguntukCerdas
Namun dengan cepat coronavirus menyebar ke negara lainnya setelah banyak warna negara lain yang mengunjungi Wuhan maupun kota lain di Tiongkok yang terkena virus, kemudian pulang ke negaranya.
Hal ini kemudian menyebabkan coronavirus menjadi pandemi, teman-teman.
Yap, saat ada penyakit menular virus berbahaya lainnya menyebar dengan cepat, kita jadi sering mendengar kata epidemi dan pandemi.
Hmm... Kedua kata ini kedengarannya sama, ya? Namun ada perbedaan besar pada kedua kata ini, lo. Cari tahu perbedaan kata epidemi dan pandemi, yuk!