Tugas Anjing Polisi di Tiongkok Digantikan dengan Angsa, Apakah Bisa Jalankan Tugas dengan Baik?

By Tyas Wening, Jumat, 6 Maret 2020 | 16:30 WIB
Ilustrasi sekelompok angsa (Pixabay)

Bobo.id - Selain menjadi hewan peliharaan, anjing juga bisa menjadi hewan pekerja yang membantu manusia.

Salah satu pekerjaan yang dilakukan oleh anjing adalah membantu polisi, yang dikenal juga sebagai anjing polisi.

Ada berbagai tugas yang biasanya dilakukan oleh anjing polisi, misalnya mencari korban bencana yang tertimbun di reruntuhan.

Anjing polisi juga digunakan oleh polisi untuk menangkap pelaku kejahatan, nih.

Sedangkan rumah yang memelihara anjing biasanya menggunakan anjing untuk menjaga rumah.

Misalnya ketika ada orang asing yang masuk ke rumah, anjing akan menggonggong.

Baca Juga: Tidak Hanya di Darat, 6 Hewan Mamalia Ini Justru Hidup di Laut! Hewan Apa Saja?

Polisi di Tiongkok Mengganti Anjing dengan Angsa

Meski anjing polisi digunakan untuk membantu polisi menjalankan tugas, namun kepolisian Xinjiang, Tiongkok justru tidak menggunakan anjing polisi, nih.

Sejak beberapa tahun lalu, kepolisian Xinjiang mulai mengganti anjing polisi yang biasa digunakan untuk membantu polisi dalam bertugas dengan kawanan angsa.

Hal ini dilakukan karena angsa dianggap lebih galak dan agresif dibandingkan dengan anjing.