1. Memikirkan Skenario 'Jika/Maka'
Mengutip dari Kompas.com, ahli gizi Tamara Willner menjelaskan, salah satu hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi ngemil adalah dengan mengalihkan pikiran kita dari kebiasaan itu.
Caranya, dengan mempersiapkan diri jika menghadapi keinginan makan yang emosional dengan skenario "jika/maka".
Contohnya, jika teman-teman ingin makan camilan berupa keripik atau makanan manis, maka kita akan mengobrol dengan kakak atau adik di rumah.
Dengan melakukan cara ini, maka kita bisa mengalihkan keinginan ngemil dengan kegiatan lain.
Baca Juga: Jenis dan Fungsinya Berbeda, Inilah Perbedaan Tisu Wajah dan Tisu Toilet! Masih Sering Tertukar?
2. Hindari Konsumsi Makanan yang Diproses
Cara lain yang bisa dilakukan untuk mengurangi keinginan ngemil adalah dengan mengatur pola kebiasaan ngemil dengan menghindari makanan ultra-proses, seperti keripik, biskuit, es krim, dan cokelat, di rumah.
Ibu Tamara menyarankan untuk membeli camilan yang lebih sehat, sehingga tidak membuat kita makan berlebih, tapi membuat perut lebih kenyang.
Beberapa camilan sehat yang bisa kita pilih misalnya selai kacang tanpa pemanis, yogurt tawar dengan tambahan buah-buahan, kacang-kacangan, telur, hingga keju.