Bobo.id – Apa teman-teman tahu jenis anjing laut apa saja yang tinggal di bagian Utara Bumi?
Salah satu jenis anjing laut yang tinggal di belahan Bumi bagian utara adalah anjing laut abu-abu, nih.
Anjing laut abu-abu memang tinggal di sekitar Laut Utara, teman-teman.
Namun, akhir tahun 2019 lalu, seekor anak anjing laut ditemukan jauh sekali dari rumahnya, yaitu sekitar 24 kilometer dari Laut Utara.
Tapi, kabar baiknya, pada akhir Maret lalu akhirnya anjing laut itu bisa pulang ke rumah nih!
Yuk, kita cari tahu kisahnya!
Anak Anjing Laut yang Ditemukan Jauh dari Rumah
Pada akhir bulan Desember 2019 lalu, seekor anak anjing laut ditemukan oleh keluarga yang sedang mengajak anjingnya berjalan-jalan di tepi Sungai Bain di Lincolnshire, Inggris.
Menurut BBC, anjing laut normalnya ditemukan di perairan Wash, yaitu muara antara Lincolnshire dan Norfolk.
Anjing itu kemudian diserahkan pihak organisasi RSPCA yang bertugas memberikan perlindungan pada hewan.
Menurut RSPCA, kemungkinan ia berenang mencari makanan hingga sampai ke tepi Sungai Bain.
Baca Juga: Dari Anjing Laut sampai Penguin, Ini Kisah Induk Hewan Hebat di Alam
Saat ditemukan, anjing laut itu berusia sekitar tiga minggu dan kondisi berat badannya kurang dari yang seharusnya.
Berat tubuhnya hanya sekitar 14 kilogram, dan untuk bisa kembali ke alam liar, berat tubuhnya harus mencapai 40 kilogram.
Anjing laut itu kemudian diberi nama Zodiac, teman-teman.
Baca Juga: Seekor Anjing Ditemukan di Laut Sejauh 220 Kilometer dari Pantai
Zodiac Bisa Pulang ke Alam Liar
Akhirnya, setelah kitar tiga bulan dirawat di pusat alam liar East Winch Wildlife Centre di Norfolk, Zodiac sudah bisa pulang ke rumahnya di alam liar, nih!
Saat dirawat, ia makan dengan baik dan gizinya tercukupi, sehingga bisa mencapai berat tubuh yang sehat.
Meski waktu yang dibutukan cukup lama, namun pihak East Winch Wildlife Centre menyebutkan bahwa mereka senang akhirnya anjing laut itu bisa kembali pulang.
Sejak kedatangannya, anjing laut itu memiliki sifat yang bersemangat. Ini merupakan salah satu tanda yang baik pada hewan liar, teman-teman.
Sayangnya, keluarga yang menemukan anjing laut itu tidak bisa menghadiri pelepasan anjing laut ke habitatnya. Sebabnya, saat ini di Inggris juga diberlakukan aturan karantina untuk menghindari penyebaran virus penyebab COVID-19.
Tapi, keluarga itu juga mengaku senang bisa menemukan anjing laut itu sehingga sekarang anjing laut itu bisa kembali ke rumahnya di Laut Utara.
Baca Juga: Kisah Unik di Balik Flash Disk yang Ditemukan di Kotoran Anjing Laut
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Yuk, lihat video ini juga!