Kisah Unik di Balik Flash Disk yang Ditemukan di Kotoran Anjing Laut

By Avisena Ashari, Rabu, 13 Februari 2019 | 17:41 WIB
Anjing laut leopard di Antartika (MaxPixel's contributors)

Bobo.id - Tahukah kamu? Peneliti seringkali mengumpulkan kotoran satwa, lo.

Ini berguna untuk penelitian tentang satwa tersebut.

Lewat kotoran satwa, peneliti bisa mempelajari tentang makanan atau informasi lain yang berhubungan dengan satwa tersebut.

Nah, uniknya, ada peneliti yang menemukan sebuah flash disk di dalam kotoran anjing laut leopard.

Lucunya lagi, mereka berusaha menemukan siapa pemilik flash disk tersebut dan berhasil, lo. Ini kisahnya!

Penemuan Unik di Dalam Kotoran Anjing Laut Leopard

Anjing laut leopard merupakan satwa yang berasal dari benua Antartika. Biasanya, anjing laut leopard berenang sampai ke Selandia Baru saat musim panas.

Peneliti di Selandia Baru mengumpulkan kotoran anjing laut leopard ini untuk mencari tahu beberapa hal.

Misalnya kesehatannya dan berapa lama anjing laut ini sudah ada di perairan Selandia Baru.

Baca Juga : Peneliti Akan Kumpulkan Kotoran Paus di Antartika, untuk Apa?