Rutin Setiap Hari Lebih Baik, Inilah yang Terjadi Jika Kita Tidak BAB Selama Sebulan!

By Sarah Nafisah, Rabu, 15 April 2020 | 12:00 WIB
Sakit perut karena masalah pencernaan (freepik.com)

Bobo.id – Tubuh kita perlu membuang sisa zat dari metabolisme yang terjadi setiap harinya. Misalnya, buang air kecil atau pipis.

Air seni berasal dari sisa penyaringan yang dilakukan oleh ginjal.

Lalu ada juga buang air besar (BAB). Feses berasal dari sisa-sisa makanan yang berada di dalam sistem pencernaan kita.

Baca Juga: Sulit Buang Air Besar? Terlalu Sering Mengonsumsi 6 Makanan ini Bisa Jadi Penyebabnya!

Berbeda dengan pipis yang frekuensinya bisa kita lakukan beberapa kali dalam sehari, BAB biasanya hanya kita lakukan sekali dalam sehari.

Bahkan ada beberapa orang yang baru BAB beberapa hari sekali. Hal ini normal asalkan kita BAB minimal dua sampai tiga kali dalam seminggu.

Dalam kasus tertentu ada orang yang tidak bisa BAB selama satu minggu penuh, biasanya ini kita kenal dengan sembelit.

Sembelit bisa terjadi karena tubuh kita kekurangan serat yang berasal dari buah atau sayuran. Sembelit menimbulkan rasa yang tidak nyaman pada perut.

Lalu bagaimana jika kita tidak BAB selama satu bulan? Apa yang akan terjadi pada tubuh kita? Yuk, cari tahu!

Baca Juga: Ciri-Ciri Usus Buntu Bermasalah Salah Satunya Sakit Perut Tiba-Tiba, Apa Gejala Lainnya?