Kemudian, tekan luka secara lembut menggunakan kapas maupun kasa yang steril.
Untuk mengurangi pendarahan, teman-teman bisa mengangkat bagian yang luka agar berada lebih tinggi dibandingkan bagian tubuh lainnya. Jangan lupa untuk menutup luka menggunakan perban.
3. Luka Tusukan
Luka tusukan juga disebabkan oleh benda yang tajam, bedanya luka tusukan terjadi karena tertusuk benda yang runcing, seperti paku atau ujung jarum.
Biasanya, luka tusuk ini tidak mengeluarkan banyak darah, namun kalau luka terlalu dalam dan mengenai organ di balik kulit atau lapisan di bawahnya, maka pendarahan bisa terjadi.
Pertolongan pertama pada jenis luka ini dapat dilakukan dengan cara mencucui luka di bawah aliran air sabun yang bertekanan tinggi.
Setelah itu, oleskan larutan antiseptik kemudian balut luka menggunakan perban.
Namun jangan balut luka terlalu ketat atau mengoleskan salep di bawahnya, ya, karena hal ini nantinya justru akan menyebabkan infeksi.
Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu, Ternyata Lubang di Atas Bangku Plastik Ada Fungsinya!