Apa Saja Nilai-Nilai Moral dalam Perahu Jong? Ketahui Sejarah Permainan Perahu Jong, yuk!

By Avisena Ashari, Kamis, 23 April 2020 | 08:43 WIB
Perlombaan perahu jong (TRIBUN BATAM/ARGIANTO DA NUGROHO)

Perahu jong yang digerakkan oleh angin juga memiliki layar dari parasut untuk mendorong agar perahu bisa melaju kencang, serta ada tali daman dan taling dogang untuk menyeimbangkan layar.

Perahu jong memiliki dua layar, layar kecil di bagian depan disebut jeep yang bisa diatur sesuai kehendak pemain.

Jeep ini diatur sesuai dengan putaran arah angin, agar perahu tetap bisa berlayar tanpa tenggelam.

Di kedua ujung perahu jong, ada sauk yang berfungsi memecah ombak atau menahan perahu jong dari benturan batu karang.

Yang terakhir, ada kemudi untuk mengarahkan laju perahu jong.

Nilai-Nilai Moral dalam Permainan Perahu Jong

Setidaknya, dibutuhkan dua orang untuk memainkan permainan jong.

Satu orang bertugas melepaskan perahu jong di garis start, sedang satunya berjaga di garis finish untuk menangkap perahu jong.

Untuk bisa menangkap perahu jong juga butuh keahlian, lo. Soalnya, laju perahu itu bisa mencapai 40 kilometer per jam.

Baca Juga: Ada Letusan Freatik di Gunung Tangkuban Perahu, Apa Itu Letusan Freatik?