Agar Tidak Mencemari Lingkungan, Kita Manfaatkan Sampah Plastik Jadi Berbagai Barang Bermanfaat, yuk!

By Sarah Nafisah, Senin, 27 April 2020 | 10:50 WIB
Kreasi kapal dari botol plastik. (Youtube/Majalah Bobo)

Bobo.id - Bukan rahasia lagi kalau sampah plastik sedang menjadi masalah lingkungan yang sangat memprihatinkan. Bukan hanya di Indonesia, tapi juga di berbagai negara di dunia.

Tidak hanya menyebabkan pencemaran lingkungan tempat tinggal manusia, sampah plastik sudah mulai mencemari alam tempat hidup hewan-hewan liar.

Baca Juga: Inilah Alasan Mengapa Plastik Tidak Disarankan untuk Dibakar, Ternyata Bisa Menghasilkan Zat Berbahaya!

Bahkan laut pun sudah menjadi sasaran utama pencemaran sampah plastik. Banyak sekali kasus hewan laut yang mati karena menelan sampah plastik.

Karena itulah banyak orang yang mulai tersadar untuk menyelamatkan Bumi kita dari pencemaran sampah plastik.

Berbagai upaya dilakukan, mulai dari penggunaan plastik sekali pakai, mengganti kemasan yang lebih ramah lingkungan, hingga mengolah sampah plastik menjadi barang layak pakai.

Nah, kita juga bisa mulai melakukan hal-hal sederhanya untuk mengurangi pencemaran sampah plastik, lo.

Baca Juga: Plastik Bisa Masuk ke Tubuh! Salah Satunya Caranya Ternyata dari Makanan dan Minuman!

Misalnya, membuang sampah plastik pada tempatnya. Sekarang sudah ada beberapa daerah yang menyediakan tempat sampah khusus plastik.

Hal ini gunanya untuk memepercepat proses daur ulang plastik.

Lalu, kita juga bisa membawa kantong belanja, botol minum dan tempat makan sendiri. Ini untuk menghindari penggunaan plastik sekali pakai.

Kita juga ternyata bisa memanfaatkan beberapa sampah plastik menjadi berbagai barang yang bermanfaat, lo.

Apa saja yang bisa kita buat? Yuk, cari tahu!

1. Tas Serut dari Plastik Bekas

Teman-teman mungkin sudah sering melihat orang yang memanfaatkan sampah plastik untuk dijadikan tas, tempat pensil, dan lain-lain.

Kita juga bisa membuatnya sendiri, lo. Siapkan bahan dan lihat cara membuatnya di sini, yuk!

Baca Juga: Jangan Dibuang, Sedotan Plastik Bisa Disulap Menjadi Gelang Lucu Ini

2. Mainan Roket Kertas dari Botol Plastik Bekas

Tidak perlu membeli mainan dengan harga yang mahal kalau kita bisa membuatnya sendiri. Membuatnya tentu dengan memanfaatkan sampah plastik.

Bahan utamanya adalah botol plastik bekas, sedotan plastik bekas, dan kertas. O iya, sebelum menggunakan sampah plastik, bersihkan terlebih dahulu, ya.

Yuk, coba lihat cara membuatnya di video ini!

Baca Juga: Pesona Masjid Agung Banten: Ringkasan Tayangan Belajar dari Rumah TVRI

3. Mainan Kapal dari Botol Plastik Bekas

Nah, kalau tadi kita membuat mainan roket, kita juga bisa memanfaatkan botol plastik bekas untuk membuat kapal!

Kapal dari botol plastik ini bisa kita mainkan langsung di air, lo. Yuk simak cara membuatnya di video ini!

 4. Tempat Pensil Lucu dari Botol Plastik

Alat-alat tulismu berserakan di atas meja belajar? Kalau iya, kita mulai rapikan dengan meletakannya ke dalam tempat pensil, yuk!

Tidak perlu membelinya, kita bisa membuat tempat pensil lucu dari botol plastik bekas. Penasaran seperti apa? Lihat bahan dan cara membuatnya di sini, yuk!

Nah, itu tadi berbagai cara memanfaatkan berbagai sampah plastik menjadi barang yang bermanfaat untuk kita.

Jangan lupa untuk dipraktikan agar kita bisa bantu mengurangi pencemaran sampah plastik, ya!

Baca Juga: Cara Membuat Album Foto Sendiri untuk Kenang-kenangan, Bisa Menjadi Benda yang Berkesan!

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id