Bobo.id - Tahukah kamu? Tanpa disadari, plastik bisa saja masuk ke dalam tubuh kita setiap harinya, nih.
Wah, padahal plastik termasuk sebagai benda yang tidak bisa terurai di alam.
Begitu juga saat tertelan ke tubuh manusia, plastik tidak bisa terurai di pencernaan, berbeda dengan makanan yang kita konsumsi.
Setiap harinya, bisa saja ada plastik yang masuk ke dalam tubuh kita, disebut sebagai mikroplastik, atau plastik yang berukuran sangat kecil.
Baca Juga: Tidak Semua Plastik Mudah Didaur Ulang, Ingat Arti Lambang Segitiga dan Angka di Wadah Plastik Ini
Kalau plastik yang masuk ke dalam tubuh hanya berjumlah kecil dan sedikit, hal ini dianggap tidak membahayakan.
Alasannya, tubuh akan mengeluarkan plastik tadi saat kita buang air besar.
Namun kalau plastik yang masuk ke tubuh berukuran besar dan jumlahnya banyak, tubuh kemungkinan akan kesulitan untuk mengeluarkan plastik dari sistem pencernaan.
Lalu bagaimana caranya ada plastik yang bisa sampai masuk ke dalam tubuh, ya?
Source | : | Kompas.com,CNN |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR