Tertawa Bisa Bantu Turunkan Tekanan Darah, Cari Tahu Manfaat Tertawa di Majalah Bobo edisi 04

By Marisa Febrilian, Kamis, 30 April 2020 | 21:00 WIB
Tertawa memiliki banyak manfaat yang baik untuk kesehatan (Majalah Bobo)

 

Bobo.id - Siapa pun pasti akan tertawa jika melihat atau mendengar sesuatu yang lucu.

Tertawa bisa menyatukan manusia dan membangun hubungan yang kuat. Tertawa juga bisa menghadirkan kehangatan dalam keluarga.

Ada banyak manfaat dari tertawa. Para peneliti melakukan berbagai penelitian tentang manfaat tertawa.

Dr. Lee Berk dan Dr. Stanley Tan dari Universitas The Loma, California, mengungkapkan beberapa manfaat tertawa. Berikut ini manfaat dari tertawa.

Baca Juga: Tahun Ini Berusia 79 Tahun, Cari Tahu Fakta Seru Tom and Jerry, yuk!

Menurunkan Tekanan Darah

Tertawa bisa menjadi obat yang murah sekaligus mudah ditemukan.

Tertawa bisa menormalkan tekanan darah tinggi. Tertawa juga bisa mengurangi risiko stroke dan serangan jantung.

Jadi, cobalah mencari hal lucu di sekitarmu untuk mengundang tawa, agar kamu tetap sehat.