Budaya Merauke: Tari Gatzi Suku Marind yang Diiringi Tifa Khas Papua

By Avisena Ashari, Sabtu, 16 Mei 2020 | 10:26 WIB
Ilustrasi budaya merauke (Pxhere)

Tari gatzi ini ditarikan secara melingkar berkeliling bersama-sama. Kadang tarian ini dialkukan selama beberapa menit, atau bahkan berjam-jam.

Bahkan, jika masyarakat menari sampai lama sekali, gerakan tariannya bisa membuat tanah menjadi cekung karena penari berputar-putar. Hihi…

Alat Musik Tifa Khas Papua yang Beda dari Daerah Lainnya

Masyarakat menari tari gatzi dari budaya Merauke ini dengan diiringi tabuhan tifa.

Tahukah kamu? Alat musik tifa harus dipanaskan sebelum dimainkan agar bunyinya lebih lantang, lo.

Alat musik tifa di Desa Wendu dibuat dari kayu waru laut. Pohon waru memang banyak tumbuh di pesisir pantai desa itu.

Tifa dibuat dari kayu waru bulat yang dilubangi bagian tengahnya dan bentuknya seperti tabung.

Bagian atas tifa itu dibuat dari kulit binatang sejenis kanguru. Kulit itu direkatkan dengan menggunakan kapur dan telur.

Pada bagian atas tifa, ada kerucut yang digunakan sebagai pengatur bunyi. Kerucut itu dibuat dari madu hutan.

Baca Juga: Hutan, Taman Bermain Anak Indonesia di Perbatasan Papua Nugini