Biji Buah Sering Disebut Menjadi Penyebab Usus Buntu, Benarkah Begitu? Ketahui Penyebab Usus Buntu, yuk!

By Tyas Wening, Senin, 18 Mei 2020 | 19:00 WIB
Jambu biji (pixabay/Hironmoi Borah)

Bobo.id - Mengonsumsi buah tentu baik untuk tubuh, untuk memenuhi kebutuhan berbagai nutrisi, seperti vitamin dan serat.

Ada berbagai buah yang bisa kita konsumsi, salah satunya jambu biji, yang memiliki berbagai kandungan untuk bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Namun di balik manfaat jambu biji yang baik untuk kesehatan, ada mitos mengenai jambu biji, nih, teman-teman.

Mitosnya, kalau kita mengonsumsi jambu biji dan ada biji yang ikut tertelan, maka biji buah akan menumpuk dan menyebabkan penyumbatan di usus buntu.

Akibatnya, biji dari jambu biji tadi bisa menyebabkan radang usus buntu dan membuat usus buntu di tubuh harus dioperasi dan diangkat.

Wah, benar atau tidak, ya, kalau mitos biji dari buah bisa menyebabkan usus buntu?

Baca Juga: Polusi Air: Macam-Macam Polusi Air, Penyebab, dan Dampaknya