Musik Campursari, Musik Nasional Kebanggaan Indonesia yang Juga Terkenal di Belanda!

By Sarah Nafisah, Kamis, 11 Juni 2020 | 15:00 WIB
Mengenal musik campursari (Creartive commons/Lam)

 

Bobo.id - Pernahkah teman-teman mendengar tentang musik campursari?

Indonesia terkenal sebagai salah satu negara yang memiliki beragam kebudayaan.

Bagaimana tidak? Negara kita merupakan negara kepulauan yang memiliki 34 provinsi dengan 514 kabupaten dan kota.

Baca Juga: Alat Musik Tradisional Asal Indonesia Ini Juga Terkenal di Berbagai Negara, Bisa Mainkan Salah Satunya?

Lebih dari itu, hampir setiap daerah memiliki ciri khas dan budayanya masing-masing. Mulai dari rumah adat, makanan tradisional, bahasa, hingga kesenian.

Dalam bidang kesenian bisa dilihat kalau Indonesia memiliki banyak sekali lagu-lagu daerah. Indonesia bahkan memiliki genre musik sendiri, lo.

Nah, musik campursari ini adalah genre musik asli Indonesia. Ia merupakan campuran antara bebrapa jenis musik kontemporer Indonesia.

Kita cari tahu lebih lanjut tentang musik campursari, yuk!

Baca Juga: Kerjakan Latihan Soal tentang Kesebangunan di Video Ini, yuk!