Ada Sampah Anorganik di Rumah? Jangan Dibuang, Ternyata Bisa Diolah

By Jonathan Alfrendi, Minggu, 14 Juni 2020 | 14:00 WIB
Pot bunga yang terbuat dari plastik (pxfuel)

Bobo.id - Sampah anorganik bisa diubah menjadi barang bermanfaat, sehingga sampah itu bisa digunakan kembali.

Sampah anorganik adalah sampah yang lama terurai. Misalnya, kaleng, kantong plastik, dan botol plastik.

Nah, berikut ini beberapa bentuk pengolahan limbah sampah anorganik.

Baca Juga: Mengatasi Kelebihan Populasi, Ilmuwan Membuat Gelas dari Cangkang Kepiting Hijau

Ecobrick

Sampah plastik bisa didaur ulang menjadi ecobrick. Ecobrick sering disebut furnitur ramah lingkungan.

Ecobrick adalah botol plastik yang telah diisi padat dengan limbah anorganik, seperti kantong plastik dan kertas.

Agar bisa dibuat ecobrick, botol harus dalam keadaan bersih dan kering.