1. Berasal dari Asia Tengah
Tanaman ini diperkirakan berasal dari Asia Tengah lalu dibudidayakan di Asia Tenggara dan di Eropa sejak ribuan tahun lalu.
Orang Yunani dan Romawi percaya bahwa daun bawang bisa menjaga kesehatan tenggorokan mereka.
2. Sayuran Favorit Kaisar Nero
Daun bawang merupakan sayuran favorit Kaisar Nero yang merupakan kaisar Romawi kelima, lo!
Kaisar Nero percaya bahwa daun bawang bermanfaat untuk kualitas suaranya.
Wah, kaisar saja menyukai daun bawang, bagaimana denganmu?
Baca Juga: Sering Marah dan Merasa Tidak Nyaman saat Bangun Tidur? Mungkin Kamu Mengalami Sleep Inertia!
3. Banyak Digunakan di Eropa
Hampir semua bagian daun bawang dapat digunakan.
Dari bagian yang berwarna putih hingga bagian yang berwana hijau.
Di Eropa, batang tangkai daun bawang ini banyak digunakan dalam sup dan rebusan.
Selain itu, batang tangkai daun bawang juga dijadikan pelengkap dan dapat dimasak utuh sebagai sayuran.
Wah, ternyata tidak hanya di Indonesia saja, ya, yang banyak menggunakan daun bawang untuk makanan.