Paha Ayam dan Dada Ayam Punya Kandungan Nutrisi yang Berbeda, Kamu Suka yang Mana? Lihat Perbedaannya

By Iveta Rahmalia, Selasa, 16 Juni 2020 | 19:28 WIB
Kandungan nutrisi di paha dan dada ayam. (Maxpixels)

Lemak

Kandungan lemak pada ayam lebih tinggi di bagian paha daripada dada ayam. Pada dada ayam terdapat 7 gram lemak, sedangkan pada paha ayam terdapat 13 gram lemak.

Kandungan lemak ini banyak terdapat pada kulit ayam, sehingga ketika kulit ayam dihilangkan, maka lemaknya pun berkurang.

Kalori

Kalori pada paha ayam lebih tinggi daripada di bagian dada. Pada paha ayam terdapat 210 Kkal, sedangkan pada dada ayam terdapat 170 Kkal.

Kolesterol

Kolesterol pada pada ayam lebih tinggi daripada dada ayam. Pada paha ayam terdapat 80 mg kolesterol, sedangkan pada dada ayam terdapat 70 mg kolesterol.

Baca Juga: Untuk Mengetahui Cara T-Rex Berjalan, Ilmuwan Melakukan Penelitian Menggunakan Ayam! Bagaimana Caranya, ya?