Apa Kamu Takut Tidur dalam Gelap? Padahal Tidur dalam Gelap Bermanfaat, Mengapa Banyak Orang Takut Gelap, ya?

By Avisena Ashari, Kamis, 18 Juni 2020 | 19:30 WIB
Ilustrasi tidur (LeManna/iStockphoto)

Bobo.id – Biasanya, saat tidur teman-teman menyalakan lampu kamar atau mematikannya?

Sebagian anak seusia kita ada yang masih takut tidur tanpa lampu menyala. Ada juga yang tidur dalam gelap menggunakan lampu tidur yang nyalanya redup.

Takut akan gelap memang dialami banyak orang, kok, teman-teman.

Bukan hanya saat tidur, saat lampu tiba-tiba mati, kita juga bisa kaget dan takut.

Tahukah kamu? Ternyata ada penjelasan mengapa seseorang bisa takut gelap, lo!

Mengapa Banyak Orang Takut Gelap?

Menurut sebagian ilmuwan, ketakutan manusia pada keadaan gelap merupakan salah satu bagian dari evolusi.

Kok bisa, ya?

Pada zaman prasejarah, leluhur kita lebih rentan diserang oleh hewan pemangsa atau musuh saat berada dalam gelap.

Oleh karena itu, peneliti memperkirakan bahwa seiring dengan evolusi manusia, kecenderungan rasa takut akan gelap muncul.

Kemudian, di dalam gelap, kita tidak bisa melihat obyek dengan jelas, seperti ketika ada cahaya. Karenanya, hal ini menciptakan kecemasan.

Akibatnya, rasa cemas itu membuat kita memikirkan hal buruk yang mungkin terjadi.

Baca Juga: Ingin Tidur Lebih Nyenyak? Memakai Kaus Kaki Bisa Bikin Tidur Lebih Nyenyak, Ini Alasannya