BERITA POPULER: 5 Kesalahan yang Sering Dilakukan Pemilik Kucing Hingga Bahaya Minum Pakai Sedotan Plastik

By Sarah Nafisah, Rabu, 15 Juli 2020 | 09:00 WIB
Ilustrasi kucing (Photo by Danielle Daniel from Pexels)

 

4. Gunakan 6 Bahan Alami Ini untuk Mengusir Kecoak dari Rumah! Salah Satunya Daun Salam

Kecoak adalah salah satu serangga yang dianggap sebagai hama di rumah.

Sebabnya, kecoak sering berada di tempat yang kotor dan bisa menyebarkan kuman atau bakteri saat ia hinggap di makanan atau tempat lain di rumah.

Kecoak juga merupakan salah satu hewan yang bisa membawa bakteri Salmonella.

Ia bisa menyebarkan penyakit dari muntahan, pipis, ataupun kotoran yang dikeluarkan dari tubuhnya.

Kalau di rumah ada kecoak berkeliaran, kita bisa kok mengusirnya menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah.

Yuk, cari tahu di sini bahan apa saja yang bisa digunakan untuk mengusi kecoak dari rumah kita!

Baca Juga: Jadwal Tayangan Belajar dari Rumah di TVRI Rabu 15 Juli 2020 Beserta Link Live Streaming

5. Cara Menyimpan Tempe dan Tahu Berbeda, Ikuti Cara Ini Agar Tempe dan Tahu Tidak Cepat Basi

Tahu dan tempe merupakan sumber protein nabati yang sering dijadikan lauk di rumah.

Mungkin, ada di antara teman-teman yang orang tuanya menyimpan tahu dan tempe untuk persediaan. Apalagi, tahu dan tempe mudah diolah menjadi berbagai makanan.

Meski sama-sama dibuat dari kedelai, cara menyimpan tempe dan tahu tidak sama, lo!

Baik tempe dan tahu sama-sama bisa cepat basi jika tidak disimpan dengan cara yang tepat.

Karenanya, supaya tidak keliru menyimpannya, coba kita cari tahu di sini cara menyimpan tempe dan tahu, yuk!

Baca Juga: Sudah Menyikat Gigi dengan Baik dan Benar? Periksa Lagi 5 Kesalahan Menyikat Gigi Ini

 

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com