Ketahui Cara Menjadi Seorang Pendongeng dari Kelas Mendongeng dan Public Speaking pada Bobo Creative Week Hari Keempat

By Tyas Wening, Minggu, 26 Juli 2020 | 13:36 WIB
Bobo Creative Week: Kelas Mendongeng dan Public Speaking. ()

Nah, pada kelas online ini, Kak Mila memberikan berbagai tips dan trik yang bisa dilakukan agar bisa mendongeng dengan baik dan percaya diri saat harus mendongeng di depan banyak orang.

O iya, Kak Mila juga mengatakan bahwa sebenarnya semua orang bisa menjadi seorang pendongeng.

Inilah sebabnya, kita tidak boleh berkecil hati atau merasa tidak percaya diri karena tidak bisa mendongeng.

Namun memang ada cara dan teknik tersendiri agar kita bisa mendongeng dengan baik.

Baca Juga: Ingin Menginspirasi Anak Indonesia, DARR Akhirnya Gelar Konser Secara Virtual Sore Ini!

Mendongeng, Cara yang Efektif dan Menyenangkan untuk Menyampaikan Pesan

Tentu teman-teman sudah serign mendengar dongeng. Atau setiap sebelum tidur, orang tua selalu membacakan dongeng?

Sebenarnya dongeng itu apa, ya? Nah, Kak Mila menjelaskan kalau dongeng adalah seni bercerita yang mengisahkan sebuah kejadian yang tidak benar-benar terjadi, atau imajinasi, tapi punya sebuah pesan.

Ya, saat mendongeng sebenarnya bukan hanya cerita saja yang ingin disampaikan, namun juga menjadi ada pesan yang ingin disampaikan. Mulai dari pesan kebaikan, religi, hingga pesan keseharian bisa disampaikan lewat dongeng.

Maka dari itu, dongeng adalah cara efektif dan menyenangkan untuk menyampaikan sebuah pesan.

Baca Juga: Masih Suka Rebus Sayuran? Ubah Cara Masak Sayur Jika Tidak Ingin Hal Ini Terjadi pada Tubuh!

Dalam mendongeng juga ada tiga komponen atau hal utama yang harus ada dan diperhatikan, yaitu pendongeng, orang yang didongengkan, dan ceritanya.

Tiga hal ini saling berhubungan, karena kita harus mengetahui siapa yang akan didongengkan, juga cerita yang akan disampaikan, agar dongeng tersampaikan dengan baik kepada orang yang mendengarkan dongeng.