Bobo.id - Banyak orang yang tidak terlalu memerhatikan kesehatan kaki. Apakah kamu salah satu di antaranya?
Padahal merawat kaki sama pentingnya dengan merawat bagian tubuh yang lain, lo.
Jika kurang diperhatikan, bukan tidak mungkin muncul berbagai masalah kulit pada kaki kita. Misalnya, kulit kering, infeksi jamur, pecah-pecah, dan lain-lain.
Baca Juga: Cara Mudah Mengatasi Bisul, Cukup Gunakan 4 Bahan Alami Ini, Salah Satunya Kompres Air Garam
Mungkin sebagian orang memilih untuk melakukan perawatan yang cukup mahal. Padahal kita bisa menjaga kesehatan kaki kita dengan bahan alami yang murah.
Caranya adalah dengan merendam kaki dengan air hangat yang dicampurkan garam.
Merendam kaki dengan air garam, bukan berarti bisa menggunakan garam dapur yang sering digunakan untuk memasak.
Hasilnya akan menjadi maksimal jika dilakukan menggunakan garam epsom.
Dilansir dari laman Healthline.com, garam epsom adalah senyawa magnesium sulfat, tidak seperti sodium garam dapur.
Magnesium dalam garam epsom bisa diserap melalui kulit, sehingga meningkatkan kadar magnesium dalam darah.
Cari tahu cara pakainya, yuk!
Baca Juga: Rangkuman dan Soal Mengenal Sistem Pernapasan Manusia, Materi Belajar dari Rumah untuk SD Kelas 4-6