Rangkuman dan Soal Pola Bilangan, Materi Belajar dari Rumah TVRI untuk SD Kelas 1- 3

By Tyas Wening, Kamis, 6 Agustus 2020 | 06:32 WIB
Ilustrasi matematika Belajar dari Rumah TVRi SD Kelas 1-3 (Photo by Annie Spratt on Unsplash)

Soal dan Penyelesaian

1. Dina membuat urutan pola bilangan sebagai berikut: 25, 31, 37, 43. Tentukan tiga bilangan berikutnya!

Untuk menentukan tiga bilangan berikutnya, kita harus mengetahui pola bilangan loncatnya lebih dulu.

Caranya adalah dengan 25 - 31 = 6, 37 - 31 = 6. Maka diketahui pola bilangan loncatnya adalah 6.

Tiga bilangan berikutnya adalah 43 + 6 = 49, 49 + 5 = 55, dan 55 + 6 = 61. 

Maka tiga bilangan berikutnya dari pola bilangan loncat di atas adalah 49, 55, dan 61.

Baca Juga: Kelebihan Air di Tubuh juga Bisa Berbahaya, Cari Tahu Apa Jadinya Kalau Tubuh Kelebihan Air

2. Tentukan nilai masing-masing angka 5 pada bilangan 555!

Nilai angka 5 pertama adalah ratusan.

Nilai angka 5 kedua adalah puluhan.

Nilai angka 5 ketiga adalah satuan.

3. Urutkan bilangan berikut ini mulai dari yang terkecil! 25, 52, 35, 53, 23, dan 32.

Urutan bilangan mulai dari yang terkecil adalah 23, 25, 32, 35, 52, dan 53.

-----

Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id

Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com