Misalnya, terkadang ada zona transisi antara padang rumput dan bioma hutan.
Pantai juga dapat disebut sebagai daerah peralihan antara bioma darat dan air.
Bioma itu sendiri juga dapat berubah saat iklim di bumi berubah, teman-teman.
Sepuluh ribu tahun yang lalu, sebagian besar Afrika Utara merupakan alam subur yang memiliki aliran sungai di tengahnya.
Secara bertahap, iklim di daerah tersebut makin lama makin kering.
Saat ini, wilayah Afrtika Utara adalah bagian dari Gurun Sahara, gurun terbesar di dunia.
Secara garis besar terdapat dua kelompok besar bioma, yakni bioma dataran atau terestrial dan bioma perairan atau akuatik.
Baca Juga: Ini Dia 5 Manfaat yang Bisa Kita Rasakan Saat Membaca Nyaring