Mau Tahu Alasan Mengapa Kita Tidak Boleh Lupa Sarapan? Ini Dia Penjelasannya!

By Theresia Widyantini, Minggu, 30 Agustus 2020 | 11:33 WIB
Sarapan dulu, yuk! (Ode/Majalah Bobo)

Sarapan Sumber Bahan Bakar

Berapa kali teman-teman makan setiap hari? 1, 2, atau 3? Wow, pintar! Banyak yang menjawab 3, tuh.

Makan utama kita itu memang 3 kali sehari. Yaitu, pagi, siang dan malam.

Nah, yang terpenting dari ketiganya adalah sarapan. Catat, sarapan sebelum berangkat sekolah itu wajib, lo!  

Sarapan inilah yang akan mengisi ulang “bahan bakar” glukosa dalam tubuh. Supaya, “mesin-mesin” tubuh bisa “jalan”.

Kalau “bahan bakar” sudah tersedia, teman-teman akan lebih konsentrasi belajar.

Menu Sarapan

Eits, tunggu, jangan asal sarapan, lo! Sarapan itu tak perlu  banyak, tapi jangan juga terlalu sedikit.

Terlalu banyak bisa membuatmu mengantuk saat belajar. Kalau terlalu sedikit, “bahan bakar”-nya enggak cukup  sampai siang nanti.

Baca Juga: Ini Makanan yang Sebaiknya Dihindari dan Dikonsumsi Saat Sarapan